Sunday, April 30, 2017

Bhabinkamtibmas Kerja Bakti Bersama Warga.



Kebayoran lama – Bhabinkamtibmas Kelurahan Grogol Selatan Polsek Kebayoran lama Polres Metro Jakarta Selatan Aiptu Suhedi bersama warga kerja bakti membersihkan lingkungan , Minggu ( 30/4/2017 ) 07.00 wib.
Kerja bakti bersama warga dan aparat dilakukan dilingkungan RW 13 Keluurahan Grogol Selatan dipimpin langsung Camat Kebayoran lama Sayid Ali.ZA.SH , Kegiatan kerja bakti Minggu Pagi , merupakan program tetap yang dilaksanakan setiap hari Minggu yang lokasinya bergantian , dan dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan setiap hari Minggu berharap selain menjaga kebersihan lingkungan juga dapat mempererat hubungan sesama warga , sehingga seluruh warga terlihat kompak.
Kapolsek Kebayoran lama Kompol Ardi Rahananto. SE.SIK. MSi , pada kesempatan tersebut melalui Bhabinkamtibmas Aiptu Suhedi menyampaikan pesan kamtibmasnya , diantara terkait dengan banyaknya pencurian kendaraan bermotor yang akir akir ini meningkat agar warga dalam memparkir kendaraannya lebih hati-hati serta menggunakan kunci tambahan dan selain itu juga dengan maraknya aksi tawuran antar anak muda  , baik polisi sudah berupaya melakukan pencegahan namun pencegahan harus dibantu semua warga masyarakat supaya tidak terjadi tawuran. ( humas )   

Beri Rasa Aman Warga Polsek Kebayoran Lama Gelar Operasi Cipta Kondisi .



Kebayoran Lama – Operasi Cipta Kondisi digelar guna memberikan rasa aman bagi warga , Polsek Kebayoran Lama menggelar Operasi di Jl.Fly Over Permata Hijau Perbatasan Kelurahan Grogol Utara dan Kelurahan Grogol Selatan ,, Minggu ( 30/4/2017 ) 01.00 Wib.
Sasaran utama dalam operasi yang berlangsung selama 2 Jam sejak pukul 01.00 Wib ini adalah para pelaku , Pencurian dengan kekerasan ( Curas ) , Pencurian dengan Pembertan  ( Curat  ) , Curamor , Sajam ,Senpi ,Narkoba serta kejahatan lainnya ,operasi dengan kekuatan 22 personil dipimpin Perwira Piket Iptu Tafid.
Satu persatu kendaraan baik roda dua ( Sepeda Motor )  dan roda 4 ( Mobil ) yang melintas dilakukan pemeriksaan kelengkapan terhadap surat – surat kendaraan  maupun barang bawaan, yakni mencari atau menemukan berupa Narkoba , Sajam , Senjata Api dan lain sebagainya.
Dengan digelarnya Operasi Cipta Kondisi di tengah malam oleh Polsek Kebayoran lama , berharap masyarakat merasakan keamanan dan kenyamanan  diwilayahnya , hal tersebut juga demi terciptanya stabilitas Kamtibmas diwilayah hukum Polsek Kebayoran lama tetap aman dan kondusif. ( humas )

Patroli Polsek Sambangi Gardu Ormas FBR.



Kebayoran Lama –Mencegah terjadinya gangguan kamtibmas yang tidak diinginkan petugas Patroli 4012 Polsek Kebayoran Lama Polres Metro Jakarrta Selatan Aiptu Sudri dan Brigadir Munjiat Sambangi Pos Ormas FBR Gardu Semut Item di Jl. Syaffei Azami Gandaria Kebayoran Lama Utara , Sabtu ( 29/3/2017 ) 21.00 Wib.
Patroli dialogis yang dilakukan oleh Unit Patroli 4012 mengajak dan meminta kepada ormas FBR yang ada untuk bekerja sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat , jangan mudah terprovokasi apabila ada informasi yang kurang jelas sumbernya .
Kegiatan Patroli dialogis yang dilakukan oleh anggota Unit Patroli Polsek Kebayoran lama selain mencegah terjadinya gangguan kamtibmas bertujuan lebih mendekatkan diri dengan masyarakat sehingga masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktifitasnya karena sudah ada polisi disekelingnya . ( humas )

Saturday, April 29, 2017

Jelang May Day Bhabinkamtibmas Sambangi Careffour.



Kebayoran Lama – Menjelang peringatan May Day tanggal 1 Mei 2017 Polsek Kebayoran Lama Melalui Bhabinkamtibmas wilayah melakukan koordinasi dengan sejumlah pengusaha yang ada di wilayah Hukum Polsek Kebayoran Lama.
Bhabinkamtibmas Kelurahan Pondok Pinang Bripka Abu Amar , melaksanakan kunjungan dan silaturahmi dengan perusahaan Carrefour Pusat yang berlokasi di Jl. Kartini Pondok Pinang Kebayoran lama , Jumat ( 28/4/2017 ) 20.30 Wib.

Saat lakukan kunjungan Bripka Abu bertemu dengan Asisten Manager ASWIN yang didampingi para karyawan ,selanjutnya berkoordinasi tentang kegiatan Hari Buruh Internasional / May Day ( 1 Mey 2017 ), serta mendapatkan keterangan dari Asisten Manager bahwa Karyawan Carrefour Pusat tidak ada yang mengikuti kegiatan Aksi May Day dalam rangka hari buruh Internasional pada tanggal 1 Mei 2017, peringatan hari Buruh untuk Carreffour diadakan dengan cara kerja bakti lingkungan tempat kerja .
Bhabinkamtibmas menghimbau kepada seluruh karyawan melalui Asisten Manager untuk selalu menjaga Keamanan dilingkungan tempat bekerja ,  bila ada hal –hal yang sekiranya memerlukan kehadiran Polisi agar dapat menghubungi Petugas Polisi , bisa langsung Bhabinkamtibmas atau ke Polsek Kebayoran Lama sesuai dengan Nomor Kontak yang telah diberikan .( 021-7393090 – 0127203232 ) ( humas )

Bhabinkamtibmas Sambangi Satpam Ajak Tetap Jaga Situasi Aman.



Kebayoran Lama – Tanpa adanya kerja sama dan usaha keras antara petugas Kepolisian dengan masyarakat dan pihak kemanan terkait lainnya sangatlah mustahil untuk mewujudkan situasi kemanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondosif.
Menyikapi hal tersebut Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebayoran Lama Selatan Polsek Kebayoran lama Polres Metro Jakarta Selatan Aiptu Widodo melakukan langkah proaktif melakukan giat sambang mengunjungi petugas satuan pengamanan swakarsa yang ada diwilayahnya , Sabtu ( 29/4/2017 ) pagi.
Sambang dan lakukan dialogis yang dilakukan menemui petugas keamanan yang berada Perumahan Villa Pondok Indah Jl. Tanah Kusir II Rt.01/09 Kebayoran Lama Selatan yang sedang melaksanakan dinas “ Acung Suryana “ ,Widodo saat sambang menyampaikan pesan pesan dan himbauan terkait dengan kamtibmas juga mengajak petugas Satpam selaku kepanjangan tangan kepolisian dalam menjaga kamtibmas untuk saling mengisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Diharapkan dengan dilakukannya kegiatan sambang dan koordinasi ini kondusifitas diwilayah Kebayoran Lama dapat terus terjaga dengan baik sehingga situasi dan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat dapat terwujud seperti yang diharapkan. ( humas ).