Kebayoran
Lama – Tujuan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat adalah untuk membantu instumen
negara dalam menyelenggarakan urusan keamanan, ketentraman dan ketertiban
masyarakat, melalui upaya deteksi dini terhadap potensi dan kecenderungan
ancaman serta gejala atau peristiwa bencana , dengan tujuan tersebut
Bhabinkamtibmas Kelurahan Grogol Selatan Aiptu Suhedi lakukan Koordinasi dengan
FKDM yang ada dikelurahan binaannya ,Rabu (14/12/2016 ) siang.
Koordinasi
dan atau pertemuan Anggota FKDM kelurahan dilakukan di ruang kerja Sekertaris
Kelurahan Endang Susilowati , membahas tentang situasi yang berkembang pada
akir akir ini tutur Aiptu Suhedi.
Pada Kesempatan
tersebut Bhabinkamtibmas juga menyampikan pesan Kapolsek Kebayoran lama Kompol
Ardi Rahananto SE, SIK , yaitu untuk adanya kerja sama potensi Masyarakat yang
ada seperti FKDM dalam menciptakan situasi kamtibmas yang lebih baik dan
meminta kepada seluruh masyarakat untuk memberikan Informasi apabila ada hal
hal yang ditemukan dimasyarakat yang diduga akan menimbulkan ganguan kamtibmas
sehingga dapat dicegah dan tidak berkembang , dan dalam menghadapi pemilu kada
yang sedang berlangsung hingga puncaknya pemilihan pada bulan Pebruari 2017 ,
mari kita jaga bersama agar pelaksanaan dapat berjalan lancar dari sekarang ,
warga boleh beda pilihan tetapi itu hanya dibilik tetapi sebelum atau
sesudahnya mari kita jaga kebersamaan dalam menjaga wilayah ini agar tetap aman
, tertib dan damai tutur Aiptu Suhedi. ( humas )
No comments:
Post a Comment