Kebayoran Lama –
Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebayoran Lama Utara Polsek Kebayoran Lama Aiptu
Rohmadi melaksankan shalat Isya berjamaah dengan warga masyarakat di Masjid
Nurul Hidayah Jl.Bungur Terusan Rt.08/07 Kebayoran Lama Utara , Jumat ( 16/6/2017
) 19.10 Wib.
Melaksankan shalat Isya
berjamaah dengan warga masyarakat disamping melaksankan kewajiban selau umat
Islam , juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dengan tokoh agama ,
tokoh masyarakat dan warga yang ikut berjamaah.
Usai melaksankan Sholat
Isya , Bhabinkamtibmas melanjutkan kegiatan dengan Sholat Tarawih berjamaah
bersama dengan warga berjumlah kurang lebih 50 jamaah .
Pada kesempatan tersebut
Aiptu Rohmadi memberikan himbauan kamtibmas kepada jamaah Sholat Tarawih agar
bersinergi dengan Polri dalam menjaga kamtibmas dan juga menghimbau agar
masyarakat untuk tingkatkan kewaspadaan selama bulan Ramadhan ini antisipasi
curat , curas dan Curamor karena mendekati Lebaran tindak kriminalitas dapat
meningkat dan mengancam kita kapanpun dan dimanapun .
Warga merasa sangat
senang dengan kehadiran Polisi Bhabinkamtibmas yang mau membaur dan memberikan
himbauan langsung , dengan kegiatan ini membuat warga sadar akan pentingnya
menjaga kamtibmas karena memelihara kamtibmas bukan hanya tugas Polri akan
tetapi masyarakat juga ikut andil didalamnya.
No comments:
Post a Comment