Saturday, June 3, 2017

Polisi Sambangi Toko Mas Berikan Rasa Aman.



Kebayoran lama  - Untuk menciptakan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat ( Kamtibmas ) yang aman kondusif, Anggota Polsek Kebayoran lama Polres Metro Jakarta Selatan  Ipda Sumarno selaku Kapolsubsektor Pasar Kebayoran lama sambangi para penjual emas di Pasar Kebayoran lama , Sabtu ( 3/6/2017 )11.30 Wib
Ipda Sumarno lakukan Patroli yang dilaksanakan kali ini sasaran utama adalah para penjual emas yang ada di Pasar Kebayoran lama.
Kepada para penjual emas tersebut Ipda Sumarno  memberikan imbauan agar selalu berhati-hati terhadap barang jualannya. Jangan lengah dan memberikan kesempatan kepada para pelaku tindak pidana untuk untuk melakukan aksinya.
Selain itu Kapolsubsektor Pasar  juga menyambangi  pedagang lainnya yang ada di Pasar dan memberikan imbauan terkait Kamtibmas.
“Kami berharap kita sama-sama menjaga keamanan dengan selalu berhati-hati dan waspada, ” ungkap Ipda Sumarno  yang sedang melaksanakan patroli kepada pejual emas di pertokoan Pasar Kebayoran lama.
Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Ardi Rahananto. SE. SIK . M.Si , melalui Kasi Humas Ipda Sumaryanto  menyampaikan bahwa dengan kehadiaran petugas Kepolisian di Sentra Ekonomi , pusat Perbelanjaan , pertokoan diharapkan masyarakat dalam usaha dagang maupun yang sedang berbelanja merasa aman dan nyaman dan tidak ada rasa kekawatiran akan menjadi korban kejahatan. ( humas )

No comments:

Post a Comment