Kebayoran Lama – Bhabinkamtibmas Kelurahan Pondok
Pinang Polsek Kebayoran Lama Polres Metro Jakarta Selatan Bripka Abu Amar ,
lakukan sambang dan tatap muka dengan salah satu tokoh agama , Sabtu ( 19/8/2017
) 12.30 Wib.
Salah satu tokoh Agama yang disambangi diwilayah
binaannya adalah H. Hidayat salah satu Pengurus Masjid Al. Musyawarah di
wilayah binaanya.
Dalam kesempatan ini Bhabinkamtibmas menyampaikan
pesan –pesan kamtibmas mengenai isu-isu paham radikalisme dan Terorisme untuk
berhati – hati dengan ajakan dan hasutan untuk sesuatu yang menggiurkan.
Bhabinkamtibmas menghimbau melalui tokoh agama agar
ikut memberikan pencerahan terhadap warga supaya tidak terprovokasi oleh isu –
isu yang menyesatkan yang akan merugikan diri sendiri dan masyarakat pada
umumnya disamping itu juga berharap agar disaat ada pengajian maupun pertemuan
yang bersifat keagamaan agar memberikan pemahaman yang positif tentang agama
dan kerukunannya.
Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Kurniawan
Ismail.SH.SIK.MIK , menyampaikan kepada seluruh Bhabinkamtibmas yang ada
diwilayah agar meningkatkan silaturahmi dengan para tokoh Masyarakat , tokoh
Agama serta menyampaikan pesan –pesan kamtibmas baik melaui rapat , pertemuan
dan lain sebagainya untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan serta tidak mudah
terprovokasi oleh oknum-okmum yang tidak bertangung jawab serta mempersempit
ruang gerak radikalisme .
No comments:
Post a Comment