Monday, July 24, 2017

** Patroli Gabungan TNI , POLRI dan Satpol PP Serta FKPM Cegah Gangguan Kamtibmas **



Kebayoran Lama – Kepolisian Sektor Kebayoran lama Polres Metro Jakarta Selatan melaksanakan patroli gabungan dengan TNI dan Satpol PP serta kelompok sadar kamtibmas Polsek Kebayoran lama yang tergabung dalam FKPM , dengan sasaran curas, curat dan Curamor , serta kejahatan lainnya di wilayah hukum Polsek Kebayoran lama , Minggu ( 23/7/2017 ) 23.00 Wib.

Sebelum kegiatan patroli dimulai , anggota gabungan TNI, POLRI , Satpol PP dan FKPM diberikan arahan terlebih dahulu untuk menentukan sasaran operasi dan patroli oleh perwira Piket Polsek Kebayoran lama Ipda Gita.

Kegiatan patroli gabungan dalam rangka mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas tersebut juga dilakukan dengan menyentuh titik-titik rawan kejahatan dan tempat nongkrong anak muda –mudi di wilayah hukum Polsek Kebayoran Lama.

Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Ardi Rahananto. SE. SIK. M.Si , melalui Perwira Piket Ipda Gita menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini dilaksankan dalam rangka mengantisipasi tindak kejahatan yang meresahkan masyarakat seperti curas, Curat, Curamor serta gangguan kamtibmas lainnya .

Dengan dilaksanakan kegiatan ini diharapkan mampu meminimalisir dan mencegah terjadinya kejahatan kususnya diwilayah Kebayoran lama , tutur Ipda Gita.    

No comments:

Post a Comment