Kebayoran Lama – Sebuah tabung gas ukuran 3 kg pada
Kamis ( 06/07/2017 ) sekitar pukul 08.00 WIB tiba – tiba meledak di sebuah
kontrakan rumah, dan mengakibatkan 3 orang mengalami luka bakar. Kejadian
terjadi di daerah Jl. Ciputat Raya RT 001/04, Pondok Pinang - Kebayoran Lama, Jakarta
Selatan.
Ketiga korban yang mengalami luka bakar yaitu
Thoifi Kamudin, Kasiah, dan Ayu Dikca yang mana korban atas nama Thoifi Kamudin
langsung dilarikan ke Rumah Sakit Suyoto, serta korban atas nama Kasiah dan Ayu
Dikca langsung dilarikan ke Rumah Sakit Yadika untuk penanganan medis lebih
lanjut. Adapun saksi dalam peristiwa meledaknya tabung gas tersebut adalah
Ahmad Sopyan yang juga merupakan warga di Tempat Kejadian Peristiwa ( TKP ).
Kompol Ardi Rahananto, SE, S.Ik, M.Si
selaku Kapolsek Kebayoran Lama menerangkan bahwa kejadian tersebut berawal dari
keterangan saksi Ahmad Sopyan yang diberitahukan oleh anaknya yang bernama
Zikri kalo tercium bau gas yang berasal dari rumah kontrakan yang ditinggali
oleh Kasiah, yang rumahnya kebetulan berhadapan dengan rumah saksi. Saksi
kemudian langsung mengecek kelokasi, dan melihat korban Thoifi Kamudin sedang
menyiram gas dengan air dikamar mandi bersama dengan korban Kasiah, kemudian saksi keluar karena korban Thoifi Kamudin
mengatakan bahwa tabung gas sudah tidak ada masalah.
“ Ketika saksi baru
melangkah keluar rumah kontrakan yang ditinggali oleh korban Kasiah, langsung
terjadi ledakan dan sempat mengeluarkan percikan api namu tidak besar, serta
menyambar anak korban Ayu Dikca yang saat kejadian sedang duduk diruang tamu.
Saat ini ketiga korban sudah kami bawa ke rumah sakit untuk penaganan medis
lebih lanjut “ terang Ardi Rahanto.
Lebih lanjut, Kapolsek
Kebayoran Lama menghimbau kepada masyarakat bahwa dapur
tempat kompor dan tabung elpiji harus memiliki ruang sirkulasi udara yang baik, serta pastikan selang
harus terpasang erat dengan klem pada regulator maupun kompor. Saat akan menghidupkan
kompor gas di pagi hari atau sore sebaiknya membuka terlebih dahulu pintu dan
jendela di dapur serta pastikan tidak ada bau gas, baru kemudian bisa menghidupkan.
“ Sifat kehati – hatian serta
kewaspadaan saat akan menyalakan kompor gas agar benar – benar diperhatikan
dengan baik dan teliti, jangan sampai akibat dari keteledoran kita
mengakibatkan tabung gas bisa meledak dan mengakibatkan kebakaran “ harap
Kapolsek .
No comments:
Post a Comment