Monday, April 10, 2017

Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga Jelang Putaran Pilkada Ke 2.

Kebayoran lama – Dengan makin dekatnya pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua Kepala Kepolisian Sektor Kebayoran Lama Komisaris Polisi Ardi Rahananto. SE. SIK. MSi ,untuk tetap  menjaga situasi kamtibmas yanglebih baik diwilayah Kebayoran Lama membuat program untuk lebih dekat dengan masyarakat  dengan Program “ Silaturahmi Kamtibmas dengan warga dalam rangka menjaga keutuhan NRKRI dan Kebenakaan “
Menindak lanjuti program pimpinan Kapolsubsektor Pasar Kebayoran lama Ipda Sumarno melakukan silaturahmi dengan warga Rt.09/12 Cipulir untuk menjaga Keutuhan NKRI dan Kebenekaan pada Senin ( 10/4/2017 ) siang.
Silaturahmi dalam menjaga keutuhan NKRI dan Kebenakaan di Rt.12/09 Kelurahan Cipulir bertempat dirumah salah satu warga “ Ibu  Suwarti “ yang dihadiri oleh warga Rt.12 dan Ibu- ibu PKK , Ketua Rt. Ketua RW Ari Titi Setiawan dan Para karang Taruna.
Pada Kesempatan tersebut Ipda Sumarno menyampaikan pesan Kapolsek Kebayoran Lama dengan makin dekatnya pemilu kada DKI Jakarta pada putran kedua agar Masyarakat tetap menjaga suasana yang kondosif , aman serta menghargai perbedaan pilihan dalam pelaksanaan pemungutan suara pada pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang akan dilaksankan pada tanggal 19 April 2017 mendatang.
Saat ini situasi menjelang pilkada yang tinggal beberapa hari suasana semakin panas karena pada putran kedua ini tinggal 2 pasang calon , sehingga oleh orang yang tidak bertanggung jawab ada yangmenginginkan suasana dibuat tidak tenang dan tidak nyaman , dengan cara memprovokasi lewat media sosial dan memasang spanduk yang isinya menjelek jelekkan  salah satu pasangan calon serta menghasut salah satu paslon.
Untuk itu diminta warga tidak mudah tervrovokasi oleh orang orang yang tidak bertanggung jawab dan bisa memecah belah kesatuan NKRI , kepada masyarakat agar lebih hati hati dengan adanya berita – berita yang tidak benar , berita bohong yang tidak bisa dipertanggung jawabkan , mari kita bersama menjaga keamanan dan ketertiban dan bersatu untuk melawan kejahatan. ( humas )

No comments:

Post a Comment