Tuesday, July 11, 2017

Kanit Bimas Polsek Kebayoran Lama Berikan Penyuluhan SMAN 29 Jakarta pada MPLS.



Kebayoran lama – Kepala Unit Pembinaan Masyarakat Kepolisian Sektor Kebayoran Lama Polres Metro Jakarta Selatan , Ipda Gita didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebayoran lama Utara Aiptu Rohmadi , melaksanakan pembinaan dan penyuluhan Kepada Pelajar SMAN 29 Jakarta , Selasa ( 11/7/2017 ). 13.00 Wib 

“ Kegiatan yang digelar dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS ) yang diikuti 200 siswa baru , Ipda Gita menyampaikan materi tentang Penyalahgunaan Narkotika, Ketertiban berlalu lintas serta kenakalan Remaja.penting untuk disosialisakan kepada masyarakat luas sejak dini terutama para remaja kususnya para pelajar “ Ujar Kanit Bimas

Kanit Bimas selain memberikan materi tentang bahaya penyalah gunaan Narkotika , juga menyampaikan akan pentingnya keselamatan berlalu lintas dengan kembali memperhatikan hal-hal yang sering disepelekan seperti penggunaan Helm berstandar SNI sebagai pengaman kepala, selain itu juga disampaikan tentang kenakalan remaja , seperti waktunya pulang sekolah tetapi nongkrong dipinggir jalan sehingga akan menimbulkan gangguan kamtibmas , kepada para pelajar baik siswa baru maupun yang sudah lama untuk mentaati peraturan sekolah , jahui hal hal yang menyimpang dan raihlah cita –cita dengan giat belajar selamat belajar semoga sukses . pungkas Ipda Gita.

Kepala Sekolah SMN 29 Jakarta Dra.Coral Tetaley, seusai pelaksaan penyuluhan mengatakan penyuluhan dan pembinaan dari Kepolisian dalam hal ini oleh Kanit Bimas dan Bhabinkamtibmas Polsek Kebayoran Lama sangat diperlukan mengingat perkembangan situasi kamtibmas yang melibatkan pelajar akir-akir ini sangat marak , baik itu berlalu lintas maupun kenakalan remaja , ujar Dra, Coral Tetaley.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini , dia mengucapkan banyak terima kasih kepada Kepala Kepolisian Sektor Kebayoran lama yang telah memberikan penyuluhan memalui Kanit Bimas dan Bhabinkamtibmas terkait dengan penyalahgunaan Narkoba , Lalu Lintas dan Kenakalan remaja , pungkasnya.

No comments:

Post a Comment